Pengertian, Jenis, Fungsi, dan Ciri-ciri Recount Text

Pengertian recount text adalah jenis teks yang memiliki fungsi menceritakan kembali peristiwa-peristiwa sesuai urutan kejadiannya (kronologis). Sebuah teks recount memiliki bagian-bagian sebagai berikut :

  • Introduction : Who? What? When? Where? Why was it significant?
  • Events in time order
  • Conclusion : What happened in the end? Neat last line
Recount Text
Image © Pixabay

Ada dua jenis recount texts, yaitu :

  • Personal recount merupakan jenis teks recount yang dibuat oleh individu. Target pembaca personal recount adalah diri sendiri, orang yang telah dikenal penulis, dan kerabat penulis. Contoh recount jenis ini adalah letter, diary, journal, dan write up of a trip/activity.
  • Impersonal recount merupakan jenis teks recount yang dibuat oleh suatu kelompok dengan visi tertentu. Target pembaca impersonal recount adalah pembaca umum dengan minat pada subjek yang dibicarakan. Contoh recount jenis ini adalah newspaper report, magazine article, non-fiction book, dan biography.

Fungsi personal recounts adalah untuk mencatat, merefleksikan, dan menghibur pembaca. Sementara itu, fungsi impersonal recounts adalah untuk memberi informasi dan menghibur pembaca.

Berikut ini ciri-ciri recount text menurut Alan Peat, seorang konsultan penulis dan penerbit :

  • WWWWW: Who? What? When? Where? Why?
  • Jabarkan pendahuluan atau persiapan sebelum menceritakan inti kejadian
  • Gunakan banyak konjungsi waktu
  • Jelaskan apa yang kamu lakukan dan mengapa kamu menyukai/tidak menyukai hal tersebut
  • Hindari pengamatan yang membosankan, buat pembaca tertarik dengan membuat tulisanmu menghibur
  • Simpan yang terbaik untuk yang terakhir, tuliskan kesimpulan yang menarik

Baca juga :

Apa saja ciri-ciri kebahasaan recount text?

  • Ditulis dalam bentuk lampau (past tense)
  • Menyebutkan nama orang, tempat, atau objek yang menarik diceritakan
  • Ditulis dengan sudut pandang orang pertama (personal recount) atau orang ketiga (impersonal recount)
  • Menggunakan beragam konjungsi yang menyatakan waktu

Demikianlah pengertian, jenis, fungsi, dan ciri-ciri recount text. Simak contoh recount text di laman berikut. Jika ada pertanyaan atau tanggapan, silakan tulis di komentar. Semoga bermanfaat.

Kamu mungkin juga suka :


Ada pertanyaan? Silahkan tulis di kolom komentar!

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jangan lupa centang bagian bawah agar mendapatkan notifikasi kalau pertanyaanmu sudah kami balas.